Search

Harga Ikan di Ambon Melonjak Tinggi | Ekonomi - Gatra

Ambon, Gatra.com - Harga ikan di Kota Ambon, Provinsi Maluku, beberapa hari ini melonjak tinggi. Para pedagang ikan di sejumlah pasar di kota ini mengaku tidak sanggup membeli ikan dari para distributor.

"Sudah seminggu ini harga ikan melonjak tinggi. Jika biasanya satu ember besar seharga Rp.600.000 sekarang mencapai Rp.1.200.000," ujar Milla, pedagang ikan di Pasar Tradisional Transit Passo, Ambon, kepada Gatra.com, Sabtu sore (14/9/2019).

Milla katakan, para pedagang ikan merasa terganggu dengan kenaikan harga tersebut, sebab pembeli ikan menjadi jauh berkurang.

"Harga dari distributor semakin naik. Kita kesulitan sebab pembeli terkadang tidak jadi membeli ikan karena harga tinggi," ungkapnya.

Sementara untuk ikan cakalang ukuran besar juga turut melonjak naik hingga satu ember dapat mendekati harga Rp.2.000.000.

"Satu ekor cakalang besar bisa mencapai Rp.150.000 per ekor, akhirnya untuk menyiasati dengan cara dipotong menjadi beberapa ukuran," terangnya.

Dia katakan ikan saat ini didapatkan dari nelayan di wilayah Hitu, sebab cuaca beberapa daerah lainnya di Maluku masih belum stabil.

"Ikan sedang belum musim, karena cuaca masih belum terlalu stabil. Ombak masih tinggi, dikarenakan masih angin timur yang biasanya disertai angin kencang dan ombak tinggi," tandasnya.


Reporter: Tiara Melinda
Editor: Zairin Salampessy


Let's block ads! (Why?)



"ikan" - Google Berita
September 14, 2019 at 11:41PM
https://ift.tt/2Lxa0jh

Harga Ikan di Ambon Melonjak Tinggi | Ekonomi - Gatra
"ikan" - Google Berita
https://ift.tt/2Lm4jo8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Ikan di Ambon Melonjak Tinggi | Ekonomi - Gatra"

Post a Comment

Powered by Blogger.