Search

Bujet Rp 100.000 Belanja ke Pasar Ikan Modern Muara Baru, Dapat Apa Saja? - Kompas.com - KOMPAS.com


JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar Ikan Modern (PIM) Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara menawarkan beragam pilihan seafood segar. Semua hasil laut ada di sini, mulai dari  aneka jenis ikan, udang, cumi, hingga kerang laut.

Kompas.com melakukan ujicoba berbelanja dengan membawa uang Rp 100.000 pada Rabu (18/12/2019) malam.

Pertama, kami berkeliling mencari lapak penjual ikan. Setelah berkeliling di dua atau tiga lapak, akhirnya pilihan jatuh pada lapak Sholeh (52). Kami bertanya jenis ikan yang biasa dibeli ketika menyambut malam tahun baru.

Baca juga: 6 Makanan Bakar Indonesia yang Lezat, Contek untuk Tahun Baru

Hasil laut yang dijual di PIM Muara Baru berupa ikan. Harga jualnya beragam mulai dari Rp 20.000 per kilogram.Nicholas Ryan Aditya Hasil laut yang dijual di PIM Muara Baru berupa ikan. Harga jualnya beragam mulai dari Rp 20.000 per kilogram.

"Kalau untuk malam tahun baru biasanya pada beli tuna, tapi saya saranin ini ikan pecah kulit. Mantep dah kata ane. Biasa dibakar juga ini," kata pedagang asli Penjaringan, Jakarta Utara ini kepada Kompas.com.

Lalu kami bertanya berapa harga untuk satu kilogram ikan pecah kulit. Ternyata harganya Rp 20.000.

Selanjutnya, kami sepakat dengan harga tersebut. Ikan kemudian dipotong karena kami ingin membakarnya di area foodcourt lantai dua.

Ikan pecak kulit yang dijual di PIM Muara Baru, Jakarta Utara dihargai Rp 20.000 per kilogramnya.Nicholas Ryan Aditya Ikan pecak kulit yang dijual di PIM Muara Baru, Jakarta Utara dihargai Rp 20.000 per kilogramnya.

Lepas dari lapak Sholeh, kami kembali berkeliling dengan sisa uang Rp 80.000. Lalu kami bertemu lapak udang dan cumi milik Aris (49). Ia mengatakan harga jual udang Rp 60.000 per kilogramnya, dan cumi Rp 80.000 per kilogram.

Akhirnya, kami memutuskan untuk membeli satu kilogram udang. Kami memilih udang jenis tambak yaitu udang pancet. Udang ini dikenal juga dengan nama udang windu atau tiger shrimp.

Baca juga: Masak Barbeque dan Grill buat Tahun Baru, Ini Bedanya

Hasil laut berupa udang di Pasar Ikan Modern Muara Baru, Jakarta Utara. Nicholas Ryan Aditya Hasil laut berupa udang di Pasar Ikan Modern Muara Baru, Jakarta Utara.

"Nah ini cocok bener buat dibakar sama disate. Paling sering dicari pas tahun baru," kata Aris.

Lanjut, sisa uang yang kami bawa tinggal Rp 20.000. Kami putuskan untuk menghabiskannya dengan membeli seperempat kilogram cumi. 

Setelah uang belanja habis tak tersisa, kami naik ke lantai dua yaitu area foodcourt untuk membakar hasil laut yang kami belanjakan tadi.

Ikan pecak kulit yang telah dibakar di kios milik Idris Marsuki, Pasar Ikan Modern Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara.Nicholas Ryan Aditya Ikan pecak kulit yang telah dibakar di kios milik Idris Marsuki, Pasar Ikan Modern Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara.

Area foodcourt terdapat delapan kios yang siap sedia melayani jasa "bakar-bakar" hasil laut yang telah kamu beli. Harga jasanya untuk semua kios dikenakan sama yaitu Rp 25.000 per kilogramnya.

Jika ingin menambah dengan nasi satu porsinya RP 5.000. Lalu untuk minuman es teh manis Rp 5.000.

Pasar Ikan Modern Muara Baru buka mulai pukul 17.00 hingga pukul 00.00 WIB. Jika ingin belanja ikan untuk tahun baru, para penjual di pasar dengan sigap membantu pengunjung memilih jenis ikan yang cocok untuk dibakar dan membersihkannya. 

Baca juga: Asal Mula Teknik Membakar dan Mengasap Makanan di Indonesia

Let's block ads! (Why?)



"ikan" - Google Berita
December 24, 2019 at 06:05PM
https://ift.tt/2tLjhOd

Bujet Rp 100.000 Belanja ke Pasar Ikan Modern Muara Baru, Dapat Apa Saja? - Kompas.com - KOMPAS.com
"ikan" - Google Berita
https://ift.tt/2Lm4jo8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bujet Rp 100.000 Belanja ke Pasar Ikan Modern Muara Baru, Dapat Apa Saja? - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.