Search

Bisnis Ice Cream Ikan Nila Butuh Modal Rp500.000, Berapa Untungnya? - Okezone

JAKARTA - Siapa sangka, ikan yang biasanya dimakan bersama nasi, ternyata bisa dijadikan olahan Ice Cream yang unik dan lezat. Lima mahasiswa dari Politeknik Kelautan dan Perikanan Karawang, Silvia Indriyani, Novita Rizky Maryani, Rahmayanti, Monika dan Relvin, merupakan kelompok kewirausahaan yang berhasil memproduksi Ice Cream dengan bahan ikan nila yang diberi nama Mirai Food.

Produk yang diketuai oleh Silvia Indriyani ini memiliki keunggulan, yaitu ada di Ikan Nilanya, karena Ikan Nila dinilai kaya akan gizi dan bermanfaat untuk tubuh. Mirai Food dibanderol dengan harga Rp5.000 per cup dengan 5 varian rasa seperti Cokelat susu, Strawberry, Melon, Buah naga dan Pisang dengan tambahan 4 topping seperti Kacang, Keju, Cokelat dan Chocochips.

Baca juga: 6 Pekerjaan yang Bisa Diciptakan Sendiri, dari Makcomblang hingga Food Stylist

Novita menjelaskan bahwa ide unik ini lahir dari keresahan mereka yang melihat anak-anak gemar mengkonsumsi Ice Cream. Sayangnya, nilai gizi dari Ice Cream tersebut masih minim maka dari itu, mereka menciptakan inovasi ini.

"Kita melihat peluang pasar dari anak-anak yang sangat berminat banyak ke Ice Cream, tapi nilai gizi dari Ice Cream itu masih minim ya, jadi kita menambahkan ikan nila sebagai penambah nilai gizi dari Ice Cream tersebut," ujar Anggota Kewirausahaan, Novita Rizky saat ditemui di acara Workshop Kewirausahaan Sektor Kelautan dan Perikanan, Jakarta, Sabtu (12/10/2019).

Mahasiswa

Proses pembuatan Ice Cream Ikan Nila ini cukup sehari, karena proses membersihkan ikan yang tidak membutuhkan waktu lama.

"Proses pembuatannya cukup sehari, karena penyiangan ikannya itu cukup sebentar. Jadi kita blender ikannya sampai halus, kemudian kita masukan ke adonan Ice Cream, seperti susu, tepung Maizena, Air dan Gula. Kemudian kita proses dengan dimasukkan ke Freezer," Tambahnya.

Let's block ads! (Why?)



"ikan" - Google Berita
October 12, 2019 at 01:36PM
https://ift.tt/2IIXVpc

Bisnis Ice Cream Ikan Nila Butuh Modal Rp500.000, Berapa Untungnya? - Okezone
"ikan" - Google Berita
https://ift.tt/2Lm4jo8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bisnis Ice Cream Ikan Nila Butuh Modal Rp500.000, Berapa Untungnya? - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.